Cristiano Ronaldo menjadi atlet dengan bayaran terbesar di 2023. Pesepakbola Portugal itu mengalahkan Lionel Messi dan mencatat rekor baru.
Ronaldo menjadi atlet dengan bayaran tertinggi berdasarkan laporan Forbes. Kapten Timnas Portugal itu mereguk bayaran mencapai 136 juta dolar AS, atau sekitar Rp 2 triliun. Pencatat rekor dunia, Guinnes World Record, menjadikannya rekor dunia yang baru.
Uang itu didapat dari dalam dan luar sepakbola. Rinciannya, Ronaldo mendapat bayaran 46 juta dolar AS dari penampilannya sebagai pesepakbola. Sisanya, CR7 mendapat 90 juta dolar AS dari dari luar sepakbola, semisal kontrak komersial dan bisnisnya.
Ronaldo, yang musim lalu gagal di Manchester United, mengalami peningkatan bayaran usai pindah ke Arab Saudi. Bayaran yang lebih mahal membuat pendapatannya juga berlipat ganda.
Cristiano Ronaldo menyisihkan Lionel Messi, yang sebelumnya menjadi atlet dengan bayaran termahal pada 2022. Pesepakbola Argentina itu ditaksir mendapat bayaran mencapai 130 juta dolar AS atau Rp 1,9 triliun. Bayaranya di luar dan dalam sepakbola mencapai 65 juta dolar AS, atau setara Rp 973 miliar.
Baca juga: Kalahkan Ronaldo dan LeBron, Messi Paling Kaya Tahun Ini |
Di tempat ketiga ada Kylian Mbappe, penyerang Paris Saint-Germain. Bintang Prancis itu mendapat bayaran 120 juta dolar AS atau hampir Rp 1,8 triliun, dengan 100 juta dolar diraihnya dari sepakbola.
Tempat keempat ada Lebron James, bintang basket NBA. Forward LA Lakers itu mendapat bayaran 119 juta dolar AS, disusul petinju Saul ‘Canelo’ Alvarez dengan bayaran 110 juta dolar AS.
Di urutan 6 dan 7 ada pegolf Dustin Johnson (107 dolar AS) dan Phil Mickelson (106 juta dolar AS). Sementara pebasket Stephen Curry menempati urutan ke-8 dengan pendapatan 100,4 juta dolar AS.
Mantan petenis Roger Federer menempati urutan 9 dengan bayaran 95,1 juta dolar AS, dan Kevin Durant, pebasket, mendapatkan bayaran 89,1 juta dolar AS sepanjang 2023.
Baca juga: Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Terbesar di Dunia |
Daftar Atlet dengan Bayaran Terbesar 2023
1. Cristiano Ronaldo (Sepakbola) 136 juta dolar
2. Lionel Messi (Sepakbola) 130 juta dolar
3. Kylian Mbappe (Sepakbola) 120 juta dolar
4. LeBron James (Basket) 119 juta dolar
5. Canelo Alvarez (Tinju) 110 juta dolar
6. Dustin Johnsony (Golf) 107 juta dolar
7. Phil Mickelson (Golf) 106 juta dolar
8. Stephen Curry (Basket) 100,4 juta dolar
9. Roger Federer (Tenis) 95,1 juta dolar
10. Kevin Durant (Basket) 89,1 juta dolar