Kita tengah berada di bulan yang akan menutup tahun 2018 ini. Banyak hal yang terjadi sepanjang tahun 2018, khususnya di industri game maupun esports. Namun kali ini kita akan membahas sedikit tentang esports khususnya terkait turnamen-turnamen besar serta total penonton yang ikut meramaikan beberapa acara besar tersebut.
Seperti yang telah kita ketahui, beberapa judul game telah memiliki komunitas serta tingkat kompetisi yang besar. League of Legends, Dota 2, Overwatch hingga Counter Strike: Global Offensive merupakan empat judul game yang memiliki tingkat kompetisi serta komunitas yang besar di barat bahkan di seluruh penjuru dunia. Tak heran jika total waktu yang mereka habiskan untuk menonton turnamen-turnamen tersebut mencapai jutaan jam bahkan jika ditotal secara keseluruhan mencapai angka hampir 200 juta jam dari empat judul game yang sempat disebutkan sebelumnya.
Data yang kita sajikan berasal dari riset salah satu platform yang memang melakukan riset di bidangnya, yaitu Newzoo. Dari data-data tersebut disajikkan empat judul game lengkap dengan jumlah penonton dari dua platform media streaming populer di wilayah barat, YouTube dan Twitch.
Mari kita bahas satu per satu di bawah ini.
Daftar isi
Film mungkin jadi salah satu hal yang tak terabaikan dalam diri tiap manusia di era modern saat ini, ia hadir tak hanya sebagai sebuah hiburan semata, namun juga menghadirkan sajian yang dapat memperluas wawasan. Film mampu memberikan dampak besar terhadap banyak hal, termasuk dalam dunia industri game sekalipun, banyak video game yang hadir berawal dari film. Ada juga yang tercipta karena terinspirasi dari sebuah film, dan ada pula yang mengambil referensi dari film untuk diimplementasikan dalam game.
Seperti Payday misalnya, yang tercipta akibat terinspirasi dari film legendaris “Heat” yang dibintangi oleh Robert De Niro & Al Pacino. Jika ditilik lebih jauh, franchise racikan Rockstar seperti GTA menggunakan banyak sekali referensi dari film, tak hanya itu, franchisenya yang lain – Red Dead Redemption juga menampilkan banyak sekali referensi dari film didalamnya.
Pada Red Dead Redemption 2 yang telah rilis beberapa waktu lalu, kita disuguhkan banyak sekali plot serta adegan sinematik ala film western yang benar-benar menarik. Sudah puas atau baru akan mencicipi Red Dead Redemption 2? berikut ini kami sajikan 10 film rekomendasi bertema wild west ala franchise Red Dead Redemption.
Daftar isi
Setelah dua minggu belakangan belum ada artikel tentang game terbaru yang rilis ditiap minggunya, di minggu terakhir bulan Juni ini artikel ini muncul lagi. Gimana? Kangen dengan informasi game terbaru? Pada minggu terakhir setelah libur lebaran ini, ada beberapa game menarik yang rilis di minggu ini. Apa saja game tersebut, dan apakah game-game itu merupakan salah satu game yang kamu tunggu? Berikut daftarnya;
Daftar isi
Presensinya mungkin sepele, tetapi kehadiran NPC dapat menjadi nyawa dari berjalannya jalan cerita di Genshin Impact. Beberapa karakter ini kebanyakan berpengaruh dan menjadi kunci dalam lore di dalam game ini.
Oleh karenanya, kali ini penulis akan membahas beberapa NPC Genshin Impact yang kehadirannya sangat memorable dan terlupakan. Baik dia NPC yang baik dan membantu perjalanan Traveler, maupun yang menghalangi jalannya.
Daftar isi
10 NPC Genshin Impact yang Tak Terlupakan
Di bawah ini adalah daftar NPC Genshin Impact yang kehadirannya membekas di hati para gamer:
Read more
Dengan semakin majunya teknologi, sebuah ekspektasi yang realistis untuk inginkan game terbaru miliki visual yang apik, realistis, dan penuh dengan efek keren. Namun sebagus apapun visual sebuah game, gameplay masih menjadi faktor penentu seseorang akan betah memainkan game tersebut atau tidak.
Pada G-List kali ini, kami akan membericarakan beberapa game yang mungkin secara visual tidak miliki kualitas grafis terbaik atau bahkan bisa dibilang “burik” kalau kata anak muda sekarang, tetapi masih menjadi game yang betah membuatmu memainkannya hingga selesai karena gameplay yang ditawarkan. Tanpa panjang lebar lagi, berikut ialah bagian pertama dari 10 game dengan visual “burik” tapi tidak sama sekali di segi gameplay!
Daftar isi
1. … Read more
Mudahnya mengakses video game melalui perangkat Smartphone Android, kita bisa memainkan berbagai macam game dengan genre favorit kita. Tidak sedikit developer mulai merilis atau membuat game mereka untuk platform Android. Belum lagi dengan banyaknya daftar download game gratis Android terbaik di dunia yang sering kali menjadi incaran para gamer di perangkat smartphone tersebut.
Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan informasi mengeani 120+ game gratis Android terbaik di dunia yang seru dan menarik harus kalian coba. Daftar game gratis Android ini berdasarkan hasil kumpulan informasi game android yang asyik dimainkan berdasarkan pendapat penulis.
Sekadar mengingatkan, beberapa list game gratis Android ini ada yang dipasang iklan dalam game, memiliki fitur gacha untuk pemain bisa mendapatkan berbagai item maupun karakter menarik ataupun opsi membeli berbagai macam weapon dan juga skin karakter favorit mereka. Selain itu, mungkin beberapa game Android favorit kalian yang bisa dimainkan secara gratis tidak masuk dalam daftar ini. Itu karena penulis harus memilih salah satu dari sekian banyaknya game Android gratis yang ada di Google Play Store.
Inilah 120+ game gratis Android terbaik di dunia yang menarik dan seru harus kalian coba!
Daftar isi
Laptop adalah sebuah alat penunjang kerja bagi sebagian orang. Terutama jika pekerjaan tersebut membutuhkan mobilitas yang sangat tinggi dan kalian perlu sebuah komputer yang bisa digunakan dimana saja. Laptop tentu jadi pilihan pertama orang yang punya use case seperti itu.
Kalau membawa laptop yang perlu diperhatikan biasanya adalah beberapa aksesoris buat membantu produktivitas. Saat ini sudah ada beragam aksesoris yang tersedia untuk laptop dan banyaknya pilihan ini menjadikannya sebuah keharusan. Karena harganya yang terjangkau dan gampang dijumpai dimana saja pun bisa jadi alasan kamu untuk menambahkan beberapa aksesoris tersebut.
Daftar isi
Bosen main game balapan karena menang mulu? Atau nggak tertarik ama NFS Heat yang mau rilis karena gameplay nya keliatan terlalu gampang? Kalo iya, kalian kudu nyobain salah satu genre balap yang termasuk nggak umum di Indonesia yaitu Racing Sim!
Seperti namanya, Racing Sim (a.k.a simulator) adalah game balapan yang utamain kesan simulasi berkendara yang realistis. Hal ini tentu berbanding terbalik dengan Arcade Racer yang lebih cenderung buat have fun tanpa mikir aja. Dengan kata lain, kalian nggak bisa main tabrak sana-sini or belok ngga pake rem di gim-gim racing sim semacam ini.
Lah trus, apa asiknya dong? Banyak! Yang pertama dan utama adalah sensasi berkendaranya itu sendiri. Karena racing sim punya model berkendara yang mirip dengan dunia nyata, banyak simracer (sebutan bagi pembalap simulator) dan bahkan pembalap beneran yang main racing sim buat ngasah skill mengemudi, baik buat nyetir sehari-hari atau buat pemanasan balap.
Selain itu, kerumitan modifikasi dan tuning (otak atik) di racing sim yang mirip dengan dunia nyata juga menjadi daya tarik tersendiri bagi yang doyan otomotif. Nggak jarang pula beberapa gamers ada yang mencoba membuat replika mobil ato motornya sendiri didalam game untuk diotak atik tanpa harus buang-buang duit.
Tertarik nyobain racing sim? baca artikel ini ampe habis yes!
Read more
Game Termahal yang Pernah Dibuat – Menciptakan sebuah video game tentu tidaklah mudah. Developer perlu mengucurkan dana yang tidak sedikit untuk bisa merealisasikan sebuah game yang masih berbentuk konsep menjadi sebuah game utuh yang kemudian bisa dimainkan oleh gamer.
Game sendiri juga punya budget yang bervariasi mulai dari game self-publish yang tidak perlu modal marketing besar hingga game AAA dengan budget fantastis. Dari sepanjang sejarah video game diciptakan memang ada beberapa yang punya budget besar skala blockbuster.
Istilah game AAA sendiri merujuk game dengan pengeluaran masif hanya untuk pengembangan dan marketing. Publisher yang melontarkan biaya besar seperti ini tentu optimis game mereka akan mendatangkan profit lebih besar lagi. Hal ini tentu hanya bisa dicapai oleh publisher besar seperti Take-Two, EA, Ubisoft, atau studio besar lain yang punya pundi-pundi uang dari investor.
Daftar isi
Penulis sadar bulan Februari, bulan kasih sayang, masih jauh. Kendati bukan berarti Kita berhenti menyebarkan cinta kasih di bulan September. Kita tetap harus saling berbagi cinta dan kasih sayang terhadap orang-orang terdekat. Itu artinya, Kita bisa mengungkapkan rasa cinta secara terbuka tidak pada hari-hari tertentu saja.
Kita tak bisa memungkiri bahwa romansa, cinta, atau asmara itu selalu dekat dan lekat dengan hidup kita. Kita belajar dan memahaminya melalui kehidupan sosial, televisi, bahkan.. video game. Ya, video game. Dan dari semua hal itu, kesamaan yang muncul adalah cinta membuat kita betah berlama-lama terhubung pada sesuatu apabila kita nyaman dengan hal tersebut.
Kisah-kisah cinta di dunia fiksi yang ada di video game, terkadang tidak kalah emosionalnya dengan kisah nyata. Ada pula cerita sebuah game yang lebih teras dramatis dan sulit dilupakan. Tidak heran sejumlah gamer menyukai genre ini karena bisa lebih menggugah jiwa humanis pemain. Pasti menjad hal yang menantang bagi pengembang sebuah game tersebut dalam menciptakan ikatan emosional yang kuat antara para tokoh di dalam game dengan pemainnya. Tujuannya satu, menghasilkan nuansa permainan yang intens dan emosional, di mana kedua elemen tersebut akan meninggalkan pengalaman bermain yang sulit dilupakan.
Berikut penulis sajikan daftar lima judul game dengan tema cinta dan kehidupan yang menjadi fokus utamanya. Kelima judul berikut dipilih berdasarkan sejumlah respon positif gamer di internet yang rata-rata mengungkapkan bahwa game-game berikut memiliki satu atau dua m…
Read more Hak Cipta © 2024 Tamansarigangga. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.